Kondisi kesehatan tubuh sangat dipengaruhi dari apa yang Anda makan. Mengonsumsi makanan sehat, tentunya organ tubuh akan berfungsi dengan baik. Tapi bila sebaliknya, makanan yang Anda konsumsi tinggi lemak jenuh, gula, kalori dan kolesterol, berbagai penyakit pun akan mendekat. Pakar nutrisi asal India, Vaidya Smita Naram, memberikan penjelasan apa sebenarnya esensi dari makan untuk kesehatan yang lebih baik, seperti yang dikutip dari Health Me Up.
1. Makan untuk Pencernaan Lebih Baik
Apabila pencernaan bermasalah, makanan paling sehat dan bernutrisi sekalipun tidak akan terolah dengan baik dan manfaatnya tidak bisa dirasakan tubuh. Akibatnya Anda akan cepat merasa lelah dan lesu setiap hari. Untuk melancarkan sistem pencernaan, Vaidya menyarankan untuk menambahkan lebih banyak rempah ke dalam masakan. Beberapa jenis rempah yang diketahui baik untuk pencernaan di antaranya bawang putih, jahe, kayu manis dan lada hitam. Rempah-rempah juga membuat perut lebih nyaman dan tidak terasa kembung atau terlalu penuh setelah makan.
2. Makanan yang Meningkatkan Daya Tahan Tubuh
Ganti nasi putih dengan nasi merah, roti tawar dengan roti gandum dan bubur ayam dengan bubur oatmeal. Mengonsumsi makanan yang terbuat dari gandum utuh kaya serat akan memperbaiki sistem pencernaan dan memperkuat daya tahan tubuh. Konsumsi juga kacang kedelai organik yang kaya serat, protein, enzim dan mineral untuk meningkatkan imun terhadap berbagai penyakit, bakteri dan radikal bebas yang merusak.
3. Menyehatkan Tulang
Konsumsilah makanan tinggi protein dan kalsium. Jika memiliki intoleransi laktosa, atau alergi terhadap protein susu, Anda bisa menggantinya dengan makanan lain seperti brokoli, kacang-kacangan dan polong yang diketahui juga kaya kalsium.
4. Makan untuk Cegah Sakit
Ada beberapa aturan makan yang sederhana dan mudah dilakukan untuk meningkatkan kesehatan Anda dan jauh dari penyakit:
- Makan hanya pada saat Anda lapar dan ketika makanan terakhir sudah tercerna tubuh dengan sempurna.
- Makanlah sesuai jadwal setiap hari. Misalnya jika Anda terbiasa makan pagi pukul 07.00, siang pukul 12.00, ngemil sore pukul 16.00 dan malam pukul 19.00, usahakan Anda sudah makan di jam-jam tersebut. Hal ini penting dilakukan untuk menjaga keseimbangan dan kestabilan tubuh.
- Tunggu 3-4 jam jika Anda ingin makan lagi. Beri waktu bagi tubuh untuk mencerna makanan yang sebelumnya Anda konsumsi agar sisten pencernaan tidak bekerja terlalu berat.
- Usahakan tidak mengonsumsi makanan berat dalam porsi besar terlalu malam. Apabila terasa lapar, bisa makan setangkup sandwich gandum isi telur, biskuit gandum atau green smoothies. Tunggu dua jam setelah makan untuk tidur. Tubuh biasanya sudah selesai mencerna makanan yang masuk sehingga perut lebih nyaman dan tidur akan lebih nyenyak.
- Makan secukupnya, jangan terlalu banyak. Gunanya untuk menyediakan ruang di dalam perut agar pencernaan berjalan lebih baik.
- Makanlah makanan yang sudah dimasak sesegera mungkin karena nutrisinya masih segar dan utuh. Hindari memakan makanan yang sudah lebih dari 24 jam setelah dimasak karena nutrisinya berkurang drastis dan ada kemungkinan sudah tercemar bakteri atau kuman.